Trik Membuat Folder tidak dapat di Hapus maupun di Rename :
Lalu bagaimanakah cara agar sobat dapat membuat sebuah folder dengan nama-nama keyword atau kata kunci “terlarang” seperti diatas? Sobat dapat memanfaatkan bug atau celah pada sistem operasi DOS atau yang dikenal dengan Command Prompt untuk menggunakan nama-nama tersebut.
Langsung saja kita bahas langkah-langkahnya :
- Klik Start Menu > Run. Ketikkan cmd kemudian tekan Enter
- Setelah jendela Command Prompt terbuka, ketikkan lokasi drive dimana anda ingin membuat folder unik tersebut, contohnya di drive E, maka ketikkan E: lalu tekan Enter. (folder unik tersebut tidak dapat dibuat di drive C atau dimana terdapat sistem operasi terinstal)
- Kemudian ketikkan perintah berikut md con\ atau md lpt1\ kemudian tekan Enter (Bisa juga md lpt2 sampai 9)
Trik Cara Menghapus Folder Keyword Tersebut :
Sobat tidak dapat menghapus folder tersebut dengan cara manual. Untuk menghapus folder tersebut kembali ke Command Prompt (seperti langkah no.1-3 diatas), kemudian ketikkan perintah rd con\ atau sebagainya berdasarkan keyword yang anda ketikkan sebelumnya.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar